Angin Puting Beliung di Kab. Wonogiri
Kab. Wonogiri
Terjadi angin puting beliung di Desa Tawangharjo dan Desa Sendang Agung, Kec Giriwoyo, Kab. Wonogiri. Pada hari Sabtu, 27 Januari 2018, sekitar Pukul 23.00 WIB. Hujan intensitas tinggi disertai angin kencang mengakibatkan 12 Rumah Rusak Ringan, 1 Rumah Rusak Berat (roboh). Kerugian sementara Rp. 6.500.000. BPBD Kab. Wonogiri telah melakukan assessment kelokasi bencana. BPBD Kab. Wonogiri bersama TNI, Polri dan relawan juga Forum PRB Wonogiri telah melakukan penanganan.