Banjir di Kab. Klaten

Banjir pada 11 Maret 2020 pukul 21.00 WIB. Hujan deras dengan waktu lama mengguyur wilayah Kab. Klaten menyebabkan banjir di beberapa lokasi antara lain :

  1. Kec. Ngawen  Desa kahuman : terjadi luapan dari gorong – gorong yang tidak lancar di jalan Kemit – Kwaren dan air sempat masuk kerumah warga 2 rumah terendam di Dk. Kahuman.
  2. Kec. Wonosari Desa Kingkang : Sungai Pare Pacing meluap menutup akses jalan dan jembatan serta mengarah menggenangi jalanan dan halaman rumah warga. 4 rumah terdampak.  Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

BPBD Kab. Klaten melakukan assessmen dan membersihkan gorong – gorong dari sampah yang menyumbat dan melakukan pemantauan di lokasi terdampak banjir.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Skip to content