banjir di kabupaten grobogan
Banjir (luapan) pada 24 Mei 2022 Pukul 16.30 WIB di Dusun Ploso Desa Nampu Kecamatan Karangrayung Kab. Grobogan. Hujan dengan intensitas tinggi dan durasi lama menyebabkan Sungai Klampis meluap sehingga mengakibatkan banjir di wilayah Dusun Ploso dan berdampak pada:
Dusun Ploso Desa Nampu Kecamatan Karangrayung RT 02, RT 03 dan RT 04 dengan rincian :
RT 2, terdampak 5 rumah
RT 3, terdampak 7 rumah
RT 4, terdampak 8 rumah
Lokasi ini memang sudah biasa menjadi wadah banjir ketika hujan deras. Pukul 18.00 WIB banjir sudah surut. TRC BPBD Kab Grobogan melakukan monitoring banjir dan berkoordinasi dengan Kepala Desa Nampu & petugas Kecamatan Karangrayung terkait banjir yang terjadi di Dusun Ploso Desa nampu Kecamatan Karangrayung.