Kebakaran di Kab. Grobogan

Kebakaran pada 6 Maret 2021 pukul 12.00 WIB Dsn. Cengklik 06/06 Desa Nampu Kec. Karangrayung Kab. Grobogan. Pada hari Sabtu tgl 06 Maret 2021, terjadi kebakaran yang diperkirakan berasal dari Konsletting listrik di rumah sdr. MARGONO BIN SADI, Saat kejadian rumah dalam keadaan kosong,Pemilik rumah sedang merantau kerja di Bali sedangkan istri korban (saksi 1) sedang berada di Mushola. Selanjutnya diketahui api sudah membakar rumah belakang dan sudah menyambar perabotan yang ada di dalam rumah. Api dapat dipadamkan oleh warga setempat,dan tidak sempat untuk melaporkan ke Pos pemadam kebakaran.  Api tersebut mengakibatkan rumah belakang sdr. Margono terbakar. Rumah mengalami rusak ringan. BPBD Kab. Grobogan melakukan assessmen dan membantu proses pemadaman.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Skip to content